Foto : Gun/Dim
Dandim 0618/BS dan Kapolrestabes Bandung terlihat Kompak Cek Harga Sembako Di Pasar Sederhana, mereka mendatangi beberapa Kios. Beberapa pedagang dihampiri dalam sidak tersebut, diantaranya ; kios sembako, ayam potong, daging sapi dan sayuran.
Kapolrestabes dan Dandim 0618/BS menanyakan seputar harga yang dijual di pasar ini.
"Kami cek memang ada beberapa harga sembako yang mengalami kenaikan, dari beberapa kenaikan sembako ini kami akan melihat dampaknya," Kata Kapolres tabes.
Tambahnya, "Bersama jajaran TNI kami akan tempatkan disetiap pasar untuk memonitor harga untuk mengantisipasi adanya kecurangan yang dilakukan pedagang. Selama pemantauan ini belum ditemukan pelanggaran oleh para pedagang," Ujar Winarto.(Pen/Don)